Bertambah Drastis, Jumlah Pasien Positif Covid-19 Berjumlah 309 - MUARA MEDIA
Breaking News
Loading...

Thursday, 19 March 2020

Bertambah Drastis, Jumlah Pasien Positif Covid-19 Berjumlah 309


Muara Media | Jumlah kasus pasien Covid-19 di Indonesia mengalami penambahan yang drastis.
Data terbaru menunjukan, hingga tanggal 19 Maret 2020 pukul 12:00 total pasien positif Covid-19 ada 309 orang, bertambah 82 dari hari kemarin.

Hal tersebut disampaikan oleh juru bicara pemerintah untuk penanganan Covid-19, Achmad Yurianto pada Konferensi Pers BNPB sore hari ini (19/03/2020).

"Hingga Kamis 19 Maret 2020 pukul 12:00, ada beberapa penambahan kasus yang dikonfirmasi positif" ujarnya.

Penambahan jumlah ini paling banyak berasal dari Provinsi DKI Jakarta berjumlah 52 kasus baru dan Banten 10 kasus baru.

Ia juga menambahkan bahwa di DKI Jakarta terdapat 4 orang yang dinyatakan sembuh. Total jumlah pasien yang dinyatakan sembuh menjadi 15 orang, dan korban meninggal menjadi 25 orang.

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
Hai, terima kasih telah mengunjungi MUARA MEDIA
Done