MUARA MEDIA - Agnez Mo berhasil menghipnotis para penonton di festival musik Asian Sound Syndicate 2023. Festival musik ini digelar di Jakarta pada 26 Agustus 2023 dan Agnez menjadi Headliner untuk hari pertama.
Pada penampilannya kali ini Agnez membawakan lagu Shut 'em Up dengan penuh energi. Selain itu ia juga membawakan lagu Coke Bottle yang merupakan lagu internasional pertama yang ia rilis bersama Timbaland dan T.I. Selain lagu tersebut, Agnez juga membawakan lagu Get Loose yang merupakan lagu terbaru hasil kolaborasi dengan penyanyi terkenal Amerika Serikat, Ciara. Tak lupa ia juga membawakan lagu Diamonds hasil karnyanya bersama French Montana.
Selain lagu hits Internasionalnya, Agnez juga membawakan lagu-lagu hits berbahasa Indonesianya seperti Matahariku dan Tak Ada Logika. Lagu-lagu ini pun membuat para penonton seperti bernostalgia ke masa-masa mereka dulu.
Melalui akun Twitter dinday6_ ia mengungkapkan bahwa para penonton bersorak ikut menyanyikan lagu Tak Ada Logika yang dibawakan Agnez.
The crowds singing CINTA INI KADANG KADANG TAK ADA LOGIKA AND YES I AM THAT GENERATION ðŸ˜ðŸ˜ðŸ˜ðŸ˜#AGNEZMO #ASS2023 #ASSVol2 #AsianSoundSyndicates pic.twitter.com/wLFe7phDQP
— dinda (@dinday6_) August 26, 2023
Pada hari sebelumnya, Agnez juga turut memeriahkan pembukaan FIBA Basketball World Cup yang tahun ini digelar di Jakarta.
Posting Komentar untuk "Agnez Mo Sukses Hipnotis Penonton Asian Sound Syndicate 2023"